KUNJUNGAN MAHASISWA POLITANI PAYAKUMBUH KE BPSIP SUMATERA BARAT
Pada Kamis, 17 Oktober 2024, BPSIP Sumatera Barat menerima kunjungan lapang dari 51 mahasiswa Semester V dan 3 dosen pendamping dari Politani Payakumbuh. Kegiatan ini berlangsung selama satu hari dan bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa dalam budidaya ternak ayam KUB.
Acara dibuka oleh Lailatul Rahmi, S.KPM, yang mewakili Humas BPSIP Sumatera Barat. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa terima kasih atas pilihan Politani Payakumbuh sebagai lokasi belajar dan berharap mahasiswa dapat memperoleh ilmu yang bermanfaat mengenai budidaya ayam KUB.
Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke kandang ayam KUB, di mana mahasiswa mengikuti sesi diskusi yang dipandu oleh Ade Putra, S.Tr.Pt. Materi yang dibahas meliputi sistem pemeliharaan, biosecurity, pengobatan, full chick fan, serta analisis usaha budidaya. Selain itu, Ahmad Rafiul Halim, A.Md, menyampaikan materi tentang penetasan telur.
Antusiasme mahasiswa terlihat jelas melalui banyaknya pertanyaan yang diajukan. Kunjungan lapang ini diharapkan dapat memperluas wawasan mahasiswa dalam mengelola usaha peternakan ayam KUB dan membantu mereka menjadi peternak sukses di masa depan.