
Gapoktan Limo Jurai dan Wali Nagari Ampang Gadang Kunjungi BRMP Sumatera Barat
Sukarami, 24 Juli 2025 .BRMP Sumatera Barat kali ini kedatangan rombongan Gapoktan Limo Jurai Nagari Ampang Gadang, Kecamatan Ampek Angkek, Kabupaten Agam. 35 orang anggota rombongan terdiri dari Penyuluh Pendamping (Lina Amelia), Wali Nagari Ampang Gadang (Budi Hartawan), perangkat nagari, serta anggota Gapoktan. Bertujuan untuk mengenai teknik perbenihan padi dan budidaya ayam Kampung Unggul Balitbangtan (KUB) sebagai bagian dari penguatan kapasitas pelaku usaha pertanian.
Saat mengunjungi UPBS, rombongan diterima oleh Tim UPBS Novi Aldi, SP menyampaikan berbagai hal terkait produksi benih sumber, pengenalan varietas padi lokal, serta varietas unggul baru (VUB) yang potensial dikembangkan oleh petani. Peserta juga diajak melihat langsung alat pengering benih serta dikenalkan pada teknik penyimpanan benih yang baik dan benar di gudang penyimpanan.
Di UPB Ayam KUB, Winda Rayahu, SST, M.Si menjelaskan kepada rombongan tentang budidaya ayam KUB, mulai dari manajemen kandang, pakan, hingga teknik menjaga kesehatan ayam agar tetap produktif. Setelah itu mereka juga berkesempatan melihat langsung ruang penetasan telur ayam KUB, yang menjadi bagian penting dalam proses produksi bibit ayam unggul.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjadi peningkatan wawasan dan keterampilan bagi kelompok tani dan perangkat nagari dalam mendukung ketahanan pangan dan pemberdayaan masyarakat di sektor pertanian dan peternakan.