BSIP Sumbar Ikut Andil Pada Lomba Antar Kelompok Tani Di Nagari Aripan Kabupaten Solok
Aripan, (5 September 2023). Dalam rangka menggiatkan peran aktif kelompok tani, Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan X Koto Singkarak bekerjasama dengan pemerintah nagari Aripan adakan lomba antar Kelompok Tani. Diikuti oleh 20 kelompok tani dilaksanakan di kantor wali nagari Aripan dan dihadiri oleh Muspika Kecamatan X Koto Singkarak, BSIP Sumbar, BPSI Tanaman Buah Tropika, Dinas Pertanian, Dinas Pangan dan Perikanan, Wali Nagari Aripan serta Penyuluh di WKBPP X Koto Singkarak.
Acara dibuka Bapak Chrismon Darma S.IP Camat Kecamatan X Koto Singkarak, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini pertama kalinya diadakan selama bekerja di pemerintah kabupaten Solok, dan sangat mengapresiasi kinerja dari para penyuluh yang ada di kecamatan X Koto Singkarak, yang berkolaborasi dengan pemerintah nagari Aripan. Kepada kelompok tani yang datang beliau berharap harus ada keberlanjutan terhadap aktivitas pertanian dengan cara memaksimalkan potensi pertanian yang ada sehingga bisa menaikan pendapatan petani.
Setelah pembukaan dilanjutkan kunjungan ke stan pameran dari masing-masing kelompok tani. Kegiatan antar Kelompok Tani se nagari Aripan melombakan 7 kegiatan seperti : Lomba Administrasi , Cerdas Cermat, Membuat Video, Yel-yel s,Membuat Bioska, Produk Olahan kelompok, Kekompakan dalam kelompok. BSIP Sumbar yang diwakili Hanif Gusrianto, S.ST ikut andil sebagai dewan juri pada perlombaan yang diadakan