BSIP SUMBAR DUKUNG PENINGKATAN SDM PETANI JAGUNG KABUPATEN AGAM
November, 2024
Jagung merupakan salah satu komoditas tama di Kabupaten Agam Sumatera Barat. Dalam rangka peningkatan SDM petani jagung , Dinas Perkebunan Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Sumatera Barat 18 November 2024 laksanakan bimtek GAP/SOP tanaman jagung. Acara Bimtek yang diikuti kurang lebih 50 orang terdiri ketua kelompok tani dan penyuluh dilaksanakan di aula Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Agam.
BSIP Sumatera Barat berpatisipasi dalam kegiatan tersebut dengan mengutus Firmansyah Aznur untuk mendiseminasikan standar intrument pertanian GAP tanaman jagung. Dalam kegiatan ini peserta mendapatkan informasi mengenai penggunaan varietas unggul, benih bermutu, Penyiapan Benih, Penyiapan Lahan, Penanaman, Pemupukan, Pengairan, Pengendalian hama dan penyakit dan panen. Dalam kesempatan tersebut , BSIP Sumbar juga berkolaborasi dengan salah satu perusahaan penghasil benih jagung bernutu terkait penggunaan benih bermutu dalam budidaya tanaman jagung.
Dengan Bimtek ini, diharapkan petani menjadi semakin terampil dan dapat menerapkan standar budidaya jagung dalam usaha tani mereka sehingga didapatkan hasil akhir berupa peningkatan produksi jagung di Kabupaten Agam. (AF)