BSIP Sumatera Barat Dukung Pengembangan Jeruk di Sumatera Barat
Bukittinggi (9/12). Dalam rangka pengembangan jeruk di Sumatera Barat melalui Kegiatan Dinas Perkebunan Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Barat berkolaborasi dengan BSIP Sumatera Barat dalam pendampingan dan bimbingan teknis untuk petani jeruk sundai di Kabupaten Agam sebanyak 200 orang perwakilan kelompok tani yang terbagi dalam 4 angkatan. Kegiatan ini dilaksanakan di Istana Bung Hatta dan Balai Pelatihan Pertanian Lambau dari tanggal 27 November 2023 - 9 Desember 2023.
Kegiatan bimbingan teknis ini fokus pada penerapan standar budidaya jeruk bermutu, pengendalian hama dan penyakit tanaman, penanganan panen dan pengolahan pasca panen. Tim BSIP Sumatera Barat diwakili oleh Heru Rahmoyo Erlangga, STP.MSi, Srimaryati,STP.MTP, Novi Aldi,SP dan Sumilah,SP.MP.
Harapannya melalui bimbingan teknis dapat meningkatkan pengetahuan petani dan penerapan standar usaha tani jeruk sundai sebagai salah titik ungkit untuk peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat tani di Kabupaten Agam Sumatera Barat.